PT Anugerah Cipta Edukasi

Optimalisasi Dana Jasa melalui Strategi Marketing dan Relationship Management

Deskripsi

Dalam kondisi persaingan perbankan yang semakin ketat serta tekanan terhadap margin bunga, optimalisasi dana jasa (fee based income) menjadi salah satu strategi utama untuk menjaga pertumbuhan kinerja bank yang berkelanjutan. Namun, peningkatan dana jasa tidak hanya bergantung pada produk, melainkan pada kemampuan bank dalam menerapkan strategi marketing yang tepat dan membangun hubungan jangka panjang dengan nasabah secara profesional.

Pelatihan ini dirancang untuk membekali peserta dengan pemahaman menyeluruh mengenai strategi pemasaran jasa perbankan yang efektif, pendekatan relationship management, serta teknik menggali potensi dana jasa dari nasabah existing maupun new customer. Melalui pendekatan praktis, studi kasus, dan simulasi, peserta diharapkan mampu meningkatkan kontribusi dana jasa secara terukur tanpa mengabaikan prinsip kehati-hatian dan kualitas layanan.

Tujuan

  • Memahami peran strategis dana jasa dalam mendukung kinerja dan keberlanjutan bank.
  • Mengidentifikasi potensi dana jasa dari berbagai segmen nasabah.
  • Menerapkan strategi marketing jasa perbankan yang lebih terarah dan berbasis kebutuhan nasabah.
  • Meningkatkan kemampuan relationship management dalam membangun loyalitas dan kepercayaan nasabah.

Materi Pokok

  1. Strategi Marketing Dana Jasa Perbankan
    • Konsep dan peran dana jasa (Fee Based Income) dalam kinerja bank
    • Tantangan perbankan dalam meningkatkan dana jasa di tengah persaingan
    • Pemetaan produk dan layanan dana jasa perbankan
    • Segmentasi dan profiling nasabah potensial dana jasa
    • Strategi marketing jasa perbankan berbasis value proposition
    • Teknik cross selling dan up selling layanan perbankan
    • Studi kasus optimalisasi dana jasa pada nasabah existing
  2. Relationship Management & Action Plan
    • Konsep dan peran relationship management dalam peningkatan dana jasa
    • Teknik komunikasi efektif dan penggalian kebutuhan nasabah (needs-based selling)
    • Membangun hubungan jangka panjang dan loyalitas nasabah
    • Strategi pengelolaan key customer dan corporate relationship
    • Penanganan keberatan (objection handling) dalam penawaran jasa bank
    • Integrasi marketing, layanan, dan relationship management
    • Penyusunan action plan peningkatan dana jasa di unit kerja

Metode

  • Pre-test
  • Presentation
  • Discussion
  • Case Study
  • Post-test

Fasilitas Training

  • Training Amenities
  • Training Kit (Tas, Hand out, Flashdisk, Block note, Pulpen, dll)
  • Certificate
  • Souvenir
  • 2x Coffee Break, 1x Lunch
Running minimal dengan – peserta yang mendaftar.

Bagikan Post:

Form Registrasi

Hubungi kami untuk informasi lebih cepat +6282 3246-8555.